Rabu, 13 Maret 2013

Menyikapi Kehidupan

Indahnya sekuntum bunga bukan hanya sumbangsih satu elemen dalam hidupnya.
Bunga jadi nyata, mekar, manisnya, sebab dukungan hal-hal tidak indah di sekeliling dan dalam tubuhnya; tanah, cacing, humus, air, akar, batang, daun, terik surya. Bunga tidak berkembang indah hanya dengan bantuan tanah. ia tidak menjadi menawan cuma karena cacing. dia tidak kunjung mekar hanya karena daun, batang, dan akar. Ia membutuhkan air.. tapi air bukan lah hal segalanya. ia pasti butuh matahari, tapi apa yang matahari lakukan untuknya hanyalah sebagian saja.. BUNGa adalah kombinasi, ia adalah sinergi dari berbagai komponen. ia adalah hasil kerjasama dari hal-hal yang ada, walau tidak indah, dalam hidupnya. Hidup adalah nama lain dari " Tergantung bagaimana kita menyikapinya".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar